Ketangguhan Mobil Kepresidenan Jokowi-JK


          Sosok Presiden Joko Widodo (Jokowi) terkenal dengan perangainya yang sederhana dan tidak neko-neko dalam memilih kendaraan dinas.
Saat menjabat sebagai orang nomor satu di Ibu Kota Jakarta saja, Jokowi lebih sering terlihat 'blusukan' memakai mobil Toyota Kijang Innova ketimbang mobil dinas Toyota Land Cruiser yang tentu saja lebih mahal dan mewah. Lalu apa yang akan menjadi kendaraan pelindungnya ketika Jokowi dan Jusuf Kalla (JK) telah resmi menjadi orang nomor satu di Indonesia?

Kabar menyeruak di berbagai media otomotif Tanah Air bahwa sang Presiden dan wakilnya lebih sering bersama Mercedes-Benz S600 Pullman Guard yang terkenal dengan fasilitas perlindungan yang luar biasa ini. Hal tersebut diketahui ketika iring-iringan pengamanan Presiden Jokowi-JK sedang menuju ke tempat pelantikan waktu itu.

         Mobil dengan segudang piranti keamanan super canggih ini memang banyak dipakai oleh para orang nomor satu di berbagai belahan dunia. Menurut Elvera Makki, Deputy Director Corporate Communication and Public Affair PT Mercedes-Benz Indonesia, S600 Guard merupakan produk terbaru dan teraman yang dipasarkan di seluruh dunia.

        Tidak salah memang jika ketangguhan Mercedes-Benz S600 Pullman Guard ini menjadi salah satu senjata pelindung bagi orang nomor satu di Tanah Air ini. Berikut kehebatan dan spesifikasi sang mobil pelindung sang Mercedes-Benz S600 Pullman Guard.

Tahan Peluru
        Soal perangkat keselamatan, Mercy satu ini punya kulit sekeras Hummer, namun dengan kenyamanan dan kualitas kemewahan total masih dari Mercedes-Benz S-Class. Jenis mobil ini merupakan desain khusus yang diperuntukkan bagi para petinggi negara guna menunjang sistem keamanan dalam setiap acara kenegaraan.
Kemampuannya dalam melindungi penumpang mendapatkan tingkat keamanan B6/B7 yang membuatnya tahan senjata militer standar seperti peluru dan juga bom tangan atau granat. Kolaborasi yang mantap tersebut jelasnya berasal dari bodi lapis baja yang dijamin super keras plus ketebalan kaca polikarbonat yang tahan serang.
Pengujian struktur bodinya bahkan dilakukan dengan cara menembakkan senjata AK-47 dan ledakan granat tepat mengarah ke mobil.

Ban Tahan Bocor
         Tidak seperti mobil-mobil pada umumnya yang akan langsung berhenti ketika ban mobil bocor, roda-roda Michellin Flat Tyre PAX 245-700 R470 yang ada pada Mercy S600 Pullman Guard tersebut membuatnya bertahan dan masih bisa berjalan hingga 60 km tanpa udara.
Dalam kondisi darurat, tentu saja mobil tidak akan mudah terbalik karena rawannya kehilangan kendali handling saat ban bocor.

Kapasitas Tangki Bahan Bakar Yang Sangat Besar
         Kapasitas tangki bahan bakar yang sangat besar sanggup menampung hingga 90 liter. Sistem keamanan pada tangki bahan bakar ini pun turut menjadi prioritas dengan dibenamkannya sistem kendali kebakaran dan mampu mengunci penyebaran api.
Seandainya mobil terkena ledakan granat, sistem akan berjalan dan segera mengantisipasi api yang mungkin menyambar tangki. Dengan demikian mobil tidak akan mudah terbakar.

Kaca Tahan Panas
        Selain anti peluru, kaca depan dan jendela memiliki kemampuan tahan panas dan power window yang mendapatkan gelontoran tenaga lebih untuk jaga-jaga seandainya ada serangan langsung dari jendela.

Fitur adjustable doorhold system yang dipasang pada empat pintunya turut menjadi layanan andalan guna memudahkan para penumpang saat masuk dan keluar mobil.

Night View Assist System
         Fitur canggih Night View Assist System bisa langsung dirasakan ketika penumpang ada di dalam kabin. Sebagai seorang Presiden, Jokowi bisa memantau kondisi yang ada di luar mobil meskipun kondisi penerangan cukup gelap. Pencahayaan tidak akan menjadi hambatan karena sudut pantau dari dalam mobil tidak akan berkurang.

Dapur Pacu Di Dukung Twin Turbo
         Mercedes-Benz S600 Pullman Guard juga dibekali dengan mesin V12 bervolume 5.5 liter. Rangkaian dapur pacu tersebut turut didukung oleh Twin Turbo sehingga total tenaganya sanggup menembus angka 517 Hp. Sedangkan torsi yang dibawanya juga sangat mantap mencapai 830 Nm.
Tenaga sebesar itu jelas sangat diperlukan jika mengingat segudang fitur dan 'baju perang' yang menyelimuti sekujur tubuhnya memiliki bobot sangat berat.
Radio Kurnia FM Trenggalek Selain Radio Kami Juga melayani Jasa Dokumentasi Video Shooting berbagai macam acara, kami juga melayani Live Streaming Di Channel Youtube, Kunjungi Youtube Kami "KURNIA FM'' dan KURNIA PRODUCTION

Belum ada Komentar untuk "Ketangguhan Mobil Kepresidenan Jokowi-JK"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel